bertukar-backlink-google-search

Bertukar Backlink

Bertukar backlink adalah kegiatan yang menurut saya masih sangat relevan digunakan saat ini untuk meningkatkan potensi muncul di Page One di Google. Saling bertukar link antar blog/website juga merupakan upaya bersilaturahmi.

Layanan Request Link

Ada banyak layanan request link yang ada di internet. Beberapa yang bisa digunakan antara lain (versi HubSpot Academy):

Gratisan: HARO, Source Bottle, NARO PR, #JournoRequest / #PRrequest (twitter)

Berbayar: Muck Rack, Gorkana

Untuk layanan dalam berbahasa Indonesia, saya belum tahu. Kalau teman-teman tahu, boleh ditambahkan di kolom komentar.

HARO-help a reporter
HARO-help a reporter, sebuah layanan yang bisa digunakan untuk bertukar backlink

Mari bertukar backlink

Saya menawarkan sebuah review dan backlink gratis bagi teman-teman yang berminat. Saya akan mengunjungi blog teman-teman lalu saya akan membuat review. Imbal baliknya, teman-teman juga harus me-review blog atau salah satu tulisan saya yang ada di blog.

Saat ini saya mengelola dua (2) blog utama, yaitu Redhatblog dan Kebun Pak Tarso. Redhatblog adalah media saya untuk menuliskan semua pengalaman perjalanan saya, khususnya ketika berada di luar negeri. Saya juga sesekali menuliskan tentang Tips Blog, Pengalaman Traveling, Tentang Pertanian, dan Cerita.

Kebun Pak Tarso adalah blog gratisan yang saya kelola menggunakan platform Blogspot. Saya gunakan sampai sekarang karena memang Blogspot masih cukup powerful.

Kebun Pak Tarso sendir adalah usaha offline yang bergerak di bidang pertanian. Produk yang kami hasilkan yaitu Pepaya California, Jeruk Siam, Durian, Singkong, dan yang terbaru adalah buah tin. Selain buah segar, kami juga menjual benih, bibit serta alat-alat pertanian yang bisa teman-teman gunakan untuk bercocok tanam di sawah, hidroponik serta tabulampot.

Kebun Pak Tarso berlokasi di Purwokerto. Jadi kalau teman-teman ingin mengunjungi perkebunan kami, sekedar untuk berkunjung, melakukan penelitian atau membeli benih dan bibit tanaman, kami sangat terbuka.

Lokasi Kebun Pak Tarso di Purwokerto
Lokasi Kebun Pak Tarso di Purwokerto

Cara Bertukar Backlink

Cara bertukar backlink dengan saya adalah:

  1. Baca salah satu blog saya, baik Redhatblog atau Kebun Pak Tarso, lalu pilih salah satu artikel yang menurut kamu paling menarik.
  2. Buat review mengenai tulisan atau produk tersebut.
  3. Cantumkan link tulisan saya berada.
  4. Kabarkan pada saya via email: rohmatsyahru@gmail.com atau lewat Twitter @rohmatsyahru.
  5. Begitu saya dapat kabar tersebut, saya juga akan me-review salah satu tulisan teman-teman. Mudah bukan.

Yuk, mulai lagi budaya bertukar link.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *