Penemuan Unik Selama Tahun 2000an

Banyak penemuan unik selama tahun 2000an. Iseng-iseng browsing, saya merangkum penemuan unik tersebut ke dalam artikel ini. Beberapa penemuan memang terlihat bagus dan canggih di jamannya. Tapi tetap saja kelihatannya tidak penting-penting banget.

Alat pengupas pisang. Dengan alat ini kegiatan mengupas pisang jadi lebih mudah dan aman.
Air minum untuk diet. Dengan minum air putih ini dijamin kamu tidak akan menjadi gemuk.
Topi penutup kepala botak. Dengan topi ini rambut botakmu tertutupi dan sekaligus melindungi kepala dari cahaya matahari.
Memelihara batu adalah kegiatan yang sangat mengasyikan. Kamu tidak perlu memberi makan, membersihkan kotoran, dan tidak berisik tentunya.
Jujur, dengan staple remover ini kegiatan mencopot staples jadi lebih mudah. Ya kan?
Di masa depan ketika harga sendok menjadi sangat mahal, kamu perlu membeli mug ini.
Staple remover yang lain. Not bad lah.
Dengan alat ini kegiatan meneteskan obat penetes mata tidak akan jatuh ke pipi lagi.
Cover handphone untuk Nokia 3310. HP ini ini sendiri sudah tahan banting, kenapa harus diberi cover? Barangkali untuk melindungi bumi dari benturan ketika HP 3310 ini jatuh ke tanah.
Dengan alat ini, aktivitas memulas bibir jadi lebih mudah. Tidak perlu lagi khawatir lipstikmu melenceng dari garis yang seharusnya.
Ketika kamu tidak bisa menemukan korek gas atau korek api, kaca pembesar ini adalah solusi terbaik.
Buat kamu yang mudah pilek, alat ini perlu dipertimbangkan untuk dibeli.
Kamu tidak perlu khawatir lagi sepatumu basah terkena air hujan.
Saya masih belum paham apa fungsi dari alat ini. Ada yang tahu?
Harganya pun lebih murah dibanding dengan iPhone 10.
Pas di genggamanmu.
Dengan kipas angin ini kamu tidak perlu lagi meniup makanan panas kamu. Lebih aman dan sehat bukan?
Bila komputer kamu nge-hang, pakai tools ini segera.
Tidak perlu susah payah mengambil sendok dan mengoleskannya ke roti tawarmu. Alat ini terbaik di kelasnya.

Kamu punya foto atau gambar penemuan unik lain? Boleh kirim email ke saya nanti saya tambahkan ke dalam blog.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *